
Awal tahun, BSIP Bengkulu Lakukan Rapat LO
Kamis, 02/01/2025, Kepala Balai, Ketua Tim DSIP, Ketua Tim PE dan LO BSIP Bengkulu lakukan rapat di Aula Gading Cempaka.
Rapat ini dilaksanakan terkait dengan perkembangan program pengembangan jagung (tumpang sari/intercropping) di lahan perkebunan atau lahan lainnya dalam rangka mendukung swasembada pangan. Dalam kesempatan ini, Ketua Tim DSIP menyampaikan bahwa BSIP Bengkulu sebagai penanggungjawab di 5 kabupaten, yaitu Bengkulu Utara, Mukomuko, Kota Bengkulu, Kaur dan Lebong. Kemudian, Kepala Balai menyampaikan bahwa perlu memiliki pemahaman bersama terkait kegiatan ini, untuk Bengkulu ada 9 Polres dengan target 13.272,02 hektar. Lalu beliau juga menyampaikan syarat utama kegiatan ini bisa dilakukan, yaitu yang pertama adalah lahan integrasi pertanaman di lahan perkebunan, dan yang kedua yaitu lahan kering lainnya, lahan replanting, bukan lahan eksisting yang sudah ditanami padi gogo.