BPSIP Bengkulu Ikuti Workshop dan Evaluasi Pengelolaan Data Pegawai ASN dan Non ASN
Guna penataan Aparatur Sipil Negara dan Penataan Tenaga Non ASN Lingkup Badan Standardisasi Instrumen Pertanian (BSIP), BPSIP Bengkulu (Yayuk Utami, Waluyo dan Andi Tria Anto) ikuti Workshop dan Evaluasi Pengelolaan Data Pegawai ASN dan Non ASN Rabu hinggah Jumat, 17 s.d 19 Juli 2024 di Balai Besar Pelatihan Manajemen dan Kepemimpinan Pertanian (BBPMKP) Ciawi, Bogor Jabar.
Kegiatan ini dibuka langsung Sekretaris Badan Standardisasi Instrumen Pertanian, Haris Syahbudin yang menyampaikan bahwa setiap satker harus selalu melakukan updating dan pemutakhiran data di Aplikasi SIM ASN dan SI ASN yang meliputi : Pemutakhiran data kepangkatan, Jabatan, Pendidikan dan gelar, Data kompetensi (diklat, seminar, bimtek dll), data penghargaan dan upload dokumen pegawai.
Workshop ini bertujuan Meningkatkan kompetensi pengelola kepegawaian dalam pekerjaannya agar lebih cepat dan akurat. Validitas data kepegawaian digunakan untuk mendukung pengambilan kebijakan kepegawaian.