
BRMP Bengkulu Laksanakan Seminar Proposal Kegiatan
Senin, 26/05/2025, penanggung jawab kegiatan Program Nilai Tambah dan Daya Saing Industri , Program Ketersediaan, Akses dan Konsumsi Pangan Berkualitas dan Dukungan Manajemen Tahun Anggaran 2025 mengikuti pelaksanaan Seminar Proposal Kegiatan di Aula Raflesia melalui zoom meeting bersama Kepala BRMP Bengku (Shannora Yuliasari) dan Kapoksi PE BBP2MP (Adhe Poppy Wira Ethika).
Dalam pembingkaian oleh Kepala BRMP Bengkulu menyampaikan bahwa pada hari ini dilaksanakan 3 proposal kegiatan yaitu Sosialisasi Diseminasi Standar Instrumen Pertanian di Provinsi Bengkulu, Produksi Benih Sumber VUB Padi Sawah di Provinsi Bengkulu dan Pendampingan Program Strategis Kementerian Pertanian. Kepala Balai juga menyampaian agar sebaiknya seluruh kegiatan dukungan manajemen untuk menyusun proposal. Juga terkait analisis resiko pada proposal untuk diperbaiki.
Selanjutnya Kapoksi PE BBP2MP menyampaikan dalam arahannya bahwa dari proposal yang disampaikan sudah mencerminkan outcome. Selain itu turut disampaikan bahwa perlu adanya MRI, membantu kita dalam kendala-kendala yang mungkin terjadi khususnya produksi benih. Diharapkan target produksi benih dapat tercapai.
Selanjutnya para penanggung jawab memaparkan proposalnya dan saran masukan dari evaluator sangat diperlukan untuk perbaikan proposal dan pelaksanaan kegiatan.