BSIP Bengkulu Dukung Program UPSUS Percepatan Tanam Peningkatan Produksi Jagung Kabupaten Kaur
Kabupaten Kaur merupakan salah satu lokasi CPCL bantuan benih jagung dari Ditjen Tanaman Pangan Kementerian Pertanian seluas 1.000 ha. Untuk mendukung kegiatan tersebut, Rabu (17/01/2023), tim BSIP Bengkulu yang dipimpin langsung oleh Kepala BSIP Bengkulu (Dedy Irwandi) melakukan koordinasi ke Dinas Pertanian Kabupaten Kaur dalam rangka kegiatan penguatan kapasitas penerap standar pertanian mendukung UPSUS percepatan tanam peningkatan produksi padi dan jagung Tahun 2024, yang terima oleh Kepala Dinas Pertanian Kaur (Kastilon Sirad) yang didampingi oleh Kepala Bidang Produksi Tanaman Pangan (Hamsar).
Dalam koordinasi ini disampaikan bahwa BSIP Bengkulu akan melaksanakan kegiatan penguatan kapasitas penerap standar pertanian mendukung UPSUS untuk komoditas tanaman jagung diantaranya bimbingan teknis dan pendampingan. Pada tahun 2024 Kabupaten Kaur mengusulkan bantuan kegiatan jagung hibrida seluas 1.881 ha untuk 15 kecamatan.
Tak hanya sebatas koordinasi tim dari BSIP Bengkulu juga melakukan peninjauan lapangan lokasi CPCL petani jagung di dua kecamatan yaitu Kecamatan Luas dan Kecamatan Kinal.
Pada kesempatan ini, juga dilakukan koordinasi dengan Dinas Koperasi, UMKM, Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Kaur untuk menjajaki potensi penerapan standar Produk berbasis kelapa mengingat Kabupaten Kaur merupakan sentra Komoditas Kelapa. Informasi dari Kepala Dinas terkait (Endi Yurizal) sementara kelapa di Kabupataten Kaur belum dilakukan pengolahan atau di jual sebagai bahan baku industri Ke Provinsi Sumatera Selatan dan Lampung hingga pulau Jawa. Keterbatasan pengetahuan, keterampilan dan dorongan kebutuhan ekonomi menjadi faktor penghambat tumbuhnya UMKM pengolah kelapa seperti minyak atau produk lainnya.