BSIP Bengkulu Ikuti Raker Peningkatan Kinerja dan Konsolidasi Pengembangan SDM Menghadapi Tahun 2024
Gading Serpong, Senin hingga Rabu, 18-20 Desember dilaksanakan Raker Peningkatan Kinerja dan Konsolidasi Pengembangan SDM Menghadapi Tahun 2024 di Atria Hotel yang diikuti oleh Kapus, Kepala Balai, Kepala Loka Kasubbag TU, Subkoordinator Yantek/KSPP dan Koordinator Program lingkup Badan Standardisasi Instrumen Pertanian. Kepala BSIP Bengkulu (Dedy Irwandi) hadir pada kegiatan raker kali ini bersama tim manajemen Kasubbag TU (Yayuk Utami), Sub Koordinator KSPP (Nurmegawati) dan Koordinator Program (Irma Calista).
Pada kesempatan kali ini Sekretaris BSIP (Dr. Haris Syahbuddin, DEA), menyampaikan tujuan pelaksanaan kegiatan raker kali ini diantaranya peningkatan kompetensi dan kinerja SDM lingkup Badan Standardisasi Instrumen Pertanian (BSIP) serta memperkuat jaring hubungan dengan stakeholder, pengembangan karir manajemen ASN dimana nantinya human resources akan menjadi human kapital. Acara akan dilaksanakan selama 3 hari dengan Presentasi Kinerja Masing – Masing UK TA 2023, Manajemen Talenta ASN serta Manajemen Kinerja ASN dan Laporan Kinerja ICARE selama kurun waktu 5 tahun.
Selanjutnya Kepala BSIP (Dr. Ir. Fadjry Djufry, M.Si.) dalam arahannya sekaligus membuka kagiatan raker menyampaikan bahwa capaian kinerja UK/UPT Lingkup BSIP memiliki respon yang sangat positif dari para stake holder seperti dari gubernur dan bupati. Memulai suatu kelembagaan baru tidak mudah namun kita bisa melampaui melebihi ekspektasi. Dengan anggaran yang cukup terbatas, selama 1 tahun ini sudah cukup banyak yang dihasilkan. Beliau melanjutkan bahwa masih banyak tusi dan regulasi yang belum selesai dan harus kita persiapkan dengan sebaik-baiknya. Grand design juga sedang kita kerjakan, oleh karena itu sangat penting untuk dapat melakukan edukasi pada staf-staf sehingga kita semua dapat memiliki satu visi misi untuk mewujudkan kinerja bsip yang lebih baik.