BSIP Bengkulu Ikuti Rapim A Koordinasi Antisipasi Darurat Pangan
Jakarta, 25/3/2024, Bertempat di ruang Pola Gedung F Kementerian Pertanian dilaksanakan Rapat Pimpinan (Rapim A) Koordinasi Satgas Antisipasi Darurat Pangan. Rapim diikuti oleh Eselon I, Eselon II dan Penanggung Jawab provinsi Satgas Darurat Pangan, staf ahli Menteri serta Tenaga Ahli Menteri serta.
Dalam arahannya Menteri Pertanian (Andi Amran Sulaiman) kembali mengingatkan kepada peserta Rapim bahwa saat ini kita dalam kondisi tidak baik baik saja terkait ketahanan pangan, mengingat produksi pangan (beras) mengalami penurunan, sehingga diperlukan upaya khusus untuk menambah pasokan produksi pangan, menjelang musim kemarau.
Upaya yang dilakukan Kementan yang dapat dalam waktu singkat adalah mengoptimakan Pertambahan Area Tanam (PAT) melalui potensi sawah tadah hujan dengan program pompanisasi. Pada kesempatan itu juga Mentan mengintruksikan kepada semua Penanggungjawab Provinsi untuk mendorong percepatan Tanam di wilayah yang menjadi tanggungjawabnya, dengan mengintervensi pertanaman bersama Penyuluh, TNI dan Kementan diharapkan 1 juta ha potensi lahan sawah tadah hujan yang telah dipetakan dapat ditanami.
Selain itu Mentan juga mengatakan bahwa program antisipasi Darurat pangan ini sebagai wujud komitmen bekerja dari semua Penanggungjawab Provinsi/ Kabupaten akan target PAT yang dibebankan kepada masing- masing, ada mekanisme evaluasi sevingga diharapkan semua dapat bekerja dengan baik untuk mencapai target.