BSIP Bengkulu Ikuti Workshop Ketatausahaan dan Kearsipan Lingkup BSIP
BSIP Bengkulu mengikuti Workshop Ketatausahaan dan Kearsipan Lingkup Badan Standardisasi Instrumen Pertanian melalui Zoom Meeting yang diselenggarakan selama 3 hari pada Rabu-Jum’at, 30 Agustus-1 September 2023.
Kegiatan ini juga diikuti oleh Pejabat Struktural/Koordinator/Subkoordinator yang menangani Ketatausahaan, Fungsional Arsiparis serta Panitera UK/UPT Badan Standardisasi Instrumen Pertanian guna memberikan layanan prima serta memberikan pemahaman pengelolaan ketatausahaan dan kearsipan.
Acara dibuka dengan arahan Sekretaris BSIP yang disampaikan oleh Kepala Bagian Umum BSIP (Asrul Koes, S.P., M.Si.). Pada workshop ini disampaikan beberapa materi mengenai Pengelolaan Arsip, Perpres Nomor 95 Tahun 2018 tentang Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE), Sosialisasi Tanda Tangan Elektronik (TTE), Penerapan dan Simulasi Aplikasi Srikandi (Sistem Informasi Kearsipan Dinamis Terintegrasi), Pengawasan Kearsipan Internal Kementan, Pemaparan IKI Mandatori Arsiparis.
Dengan adanya workshop tersebut, diharapakan kepada UK/UPT dapat menggunakan aplikasi Srikandi dalam mengelola persuratan dan kearsipan.