BSIP Bengkulu Lakukan Koordinasi CPCL Lahan Tadah Hujan, Padi Gogo dan Pompanisasi di Kepahiang
Rabu, 17 April 2024, BSIP Bengkulu yang diwakilkan oleh LO Kabupaten Kepahiang (Wilda Mikasari dan Hertina Artanti) melakukan koordinasi CPCL lahan tadah hujan, padi gogo dan pompanisasi ke Dinas Pertanian Kabupaten Kepahiang. Tim BSIP disambut oleh Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Kepahiang (Taufik) dan Kepala Bidang Tanaman Pangan (Exe Isvan Vandes). Pada kesempatan ini, Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Kepahiang antusias memberikan dukungan penuh kegiatan penambahan areal tanam (PAT) yang merupakan program nasional Kementerian Pertanian. Disampaikan juga bahwa di Kabupaten Kepahiang sebagian besar petani antusias untuk menanam padi gogo di ladang terbuka maupun di
sela-sela tanaman muda kopi (replanting).
Besar harapan petani agar pemerintah dapat memberikan dukungan berupa benih padi gogo dan pupuk untuk percepatan tanam.
Kerena besarnya antusias petani terhadap pertanaman padi gogo, Kadistan Kepahiang siap memfasilitasi pertanaman padi gogo perdana di Kabupaten Kepahiang.
Terdapat beberapa kelompok tani yang sudah siap lahan untuk menanam padi gogo diantaranya di Kecamatan Bermani Ilir dan Sebrang Musi.
Pada kesempatan ini tim BSIP melakukan peninjauan langsung ke lapangan untuk melihat kesiapan lokasi utk pertanaman padi gogo.
Lokasi pertama di Kelompok Tani Sido Mampir Desa Cirebon Baru Kecamatan Sebrang Musi Kabupaten Kepahiang memiliki potensi ditanam padi gogo seluas 10 ha. Lokasi kedua di Kelompok tani Dehasen Desa Keban Agung Kecamatan Bermani Ilir Kabupaten Kepahiang potensi untuk ditanam padi gogo seluas 12 ha.