BSIP Bengkulu Melakukan Monitoring Budidaya Cabai Pada 2 Kelompok KWT di Bengkulu
Kamis, 8 Agustus 2024, Tim BSIP melakukan monitoring pada 2 Kelompok Wanita Tani (KWT) yaitu KWT Srikandi Kel. Bentiring dan KWT Kerapu Kel. Berkas.
Hasil monitoring terlihat bahwa lahan KWT Srikandi terlihat pertumbuhan yg cukup baik, selanjutnya harus dilakukan edukasi tentang perompesan tunas yang berada di bawah cabang V, yang bertujuan untuk membuang tunas tidak produktif kemudian pemberian pupuk, serta pengendalian hama dan penyakit yang menyerang tanaman cabai.
Monitoring Kondisi Cabai di KWT Kerapu pertumbuhan tanaman menunjukkan gejala terserang virus Kuning, kemudian TIM menyarankan tanaman yang terserang agar segera diganti dengan bibit yang sehat bebas dari penyakit yang di ambil benih dari kebun benih BSIP Bengkulu.