Halal Bilhalal BSIP Bengkulu, Tingkatkan Ketaatan dan Ketakwaan Kepada Allah SWT
Masih dalam suasana lebaran Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriyah BSIP Bengkulu menggelar halal Bilhalal di Pantai Taman Cemara, Kota Bengkulu pada hari Selasa, 23 April 2024. Dalam halal bilhalal tersebut turut hadir Sekretaris Direktorat Jenderal Tanaman Pangan, Kementerian Pertanian (Yudi Satro), Kepala BSIP Bengkulu (Dedy Irwandi), Manajemen Lingkup BSIP Bengkulu serta seluruh Karyawan/Karyawati BSIP Bengkulu.
Diawali sambutan oleh Bapak Kepala BSIP Bengkulu. Dalam sambutannya disampaikan ucapan minal aidzin walfaidzin mohon maaf lahir dan bathin kepada keluarga besar BSIP Bengkulu. Kegiatan Halal Bihalal ini merupakan tradisi pasca ramadhan yang biasa dilaksanakan, diharapkan melalui kegiatan ini dapat memperkuat ukuwah islamiah. Momen ini penting untuk kita dapat saling memaafkan. Disela-sela dinamika bekerja kita adalah mendukung program kegiatan Perluasan Areal Tanam, kita harapkan momen kebersamaan ini menjadi dasar kita untuk saling mendukung, menyemangati dan mensukseskan kegiatan yang diamanatkan Kementerian Pertanian kepada kita.
Ucapan terimakasih juga disampaikan kepada Bapak Sesdit TP atas dukungannya, mudah-mudahan dengan keberadaan Bapak Sesdit TP selaku Penanggung Jawab Kegiatan PAT di Bengkulu dapat memotivasi kita untuk lebih meningkatkan kinerja kita baik dalam melaksanakan tugas kedinasan maupun tugas-tugas lain/Program-Program Kementan yang diamanatkan kepada kita. Apresiasi juga disampaikan kepada panitia yang sudah mempersiapkan acara ini dengan baik disela-sela kegiatan kita yang dinamis. Semoga acara halal bihalal ini berjalan dengan lancar.