Pompanisasi Dukung Ketahanan Pangan Kabupaten Lebong
Kamis, 4-5 November 2024, BSIP Bengkulu melakukan koordinasi percepatan luas tambah tanam (LTT) Ke Dinas Pertanian Kabupaten Lebong. Kepala BSIP Bengkulu (Dedy Irwandi) menyampaikan bahwa saat ini sudah memasuki musim penghujan agar pencapaian LTT dapat segera didorong. Realisasi LTT Kabupaten Lebong hingga saat ini telah mencapai 368,22 ha dari kesanggupan 1.566 ha dan pompa yang belum terdistribusi masih sekitar 9 unit dan diupayakan percepatan pembagian pompa ke kelompok Tani. Beberapa kendala diantaranya pengajuan proposal kelompok masih ada yang belum selesai namun petugas berjanji sebelum tanggal 11 November 2024 semua pompa akan didistribusikan kepada kelompok penerima bantuan.
Lebih lanjut Kepala BPSIP Bengkulu juga berkesempatan membagikan 1 unit pompa kepada ketua kelompok Tani Desa Sukau Kayo dan menyampaikan agar secepatnya tanam dan juga untuk pompa yang belum terdistribusi agar segera dibagikan kepada daerah-daerah yang masih terkendala air dan segera melakukan pengolahan tanah dan penanaman padi agar capaian LTT di bulan November 2024 dapat tercapai.
Selanjut nya BSIP Bengkulu bersama Kabid Tanaman Pangan Dinas Pertanian Kabupaten Lebong, Babinsa melakukan uji coba 1 unit pompa ukuran 3 inchi pada Kelompok Tani Cito Naserai 2 Desa Tangua Kecamatan Uram Jaya seluas 10 ha.
Pada kesempatan kali ini, Ketua Kelompok Tani (Erlan Gunawan) menyampaikan rasa terimakasih atas bantuan pompa yang diberikan oleh Kementerian Pertanian, karena dengan adanya bantuan pompa ini petani setempat dapat mengairi lahan sawah pada musim kemarau, karena kondisi lahan sawah di desa ini sulit memperoleh air di musim kemarau walaupun ada sumber air yang dapat dimanfaatkan.