Wujudkan Penerapan SNI Kopi, BSIP Bengkulu Lakukan Konsultasi Tera dan Pengujian Mutu Air Baku
Kamis, 13/09/2023, kegiatan Pendampingan Penerapan Standar Instrumen Pertanian Komoditas Kopi Robusta (Sertifikat IG) di Provinsi Bengkulu melakukan konsultasi pengujian mutu air baku sanitasi dan prosedur tera timbangan untuk produksi.
Tera timbangan digunakan dalam proses produksi dan pemasaran penting dilakukan untuk menghindari kesalahan dalam pengukuran volume produk. Tera rencananya akan dilakukan di Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Bengkulu.
Menurut Beki Jumantri (Fungsional Penera) tera ulang tera ulang atau pengujian kembali secara berkala dapat dilakukan dengan menyampaikan surat permohonan tera ditujukan ke Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Bengkulu. Selanjutnya tera dilakukan dengan pengujian meliputi kebenaran fisik dan kebenaran ukuran.
Selanjutnya, tim melakukan konsultasi ke BPOM Provinsi Bengkulu untuk menanyakan perihal pengujian air baku sanitasi. Pengujian dilakukan jika proses produksi menggunakan air tersebut, misalnya dalam proses pengolahan kopi secara basah sehingga menjadi salah satu parameter syarat mutu pada SNI 8964-2021 tentang Kopi Sangrai dan Kopi Bubuk.