BSIP Bengkulu Jadi Narasumber Pelatihan Genta Organik Bagi Penyuluh Pertanian
Rabu 14/11/2024, BSIP Bengkulu menjadi nara sumber pada acara pelatihan Genta Organik bagi Penyuluh Pertanian, tahun 2024. Pelatihan diselenggarakan oleh Dinas Tanaman Pangan dan Hortikultura dan Perkebunan di Aula UPTD Pelatihan dan Penyuluhan Pertanian Kota Bengkulu. Kegiatan ini dilaksanakan selama 3 hari dengan peserta Koordinator penyuluh/penyuluh pertanian lapangan sebanyak 30 orang. Penyampaian materi hari terakhir disampaikan secara panel dengan 3 materi.
Penguatan kapasitas penyuluh disampaikan oleh Plh Dinas Tanaman Pangan dan Hortikultura Provinsi Bengkulu, Darminsah. Materi Pertanian Organik dalam mendukung PAT disampaikan oleh Sri Suryani M. Rambe sedangkan Sertifikasi dan Standarisasi Pertanian disampaikan oleh Kusmea Dinata dari BSIP Bengkulu. Sistem Pertanian organik merupakan sistem manajemen produksi yg holistik untuk meningkatkan dan mengembangkan kesehatan dan agro ekosistem, termasuk keragaman hayati, siklus biologi dan aktivitas biologi tanah. Prinsip sistem Pertanian organik meliputi prinsip kesehatan, ekologi, keadilan dan perlindungan. Peningkatan daya dukung tanah, pemanfaatan limbah Pertanian untuk pupuk organik, pemanfaatan pestisida nabati, pestisida hayati, pemanfaatan dan pelestarian musuh alami merupakan tahapan yang harus dilakukan menuju pertanian organik.
Setiap unit usaha yang telah menerapkan sistem pertanian organik yang telah tersertifikasi oleh Lembaga Sertifikasi Organik (LSO) baru bisa menempel logo organik pada label produknya.